Energi Ekstra di Bulan Puasa
Bulan puasa bisanya adalah bulan di mana kita mengurangi banyak aktifitas yang biasanya kita lakukan setiap hari agar dapat menjalankan ibadah puasa. Tapi apa jadinya jika di bulan puasa seperti ini kita harus menjalankan PUB ( Pekan Ulangan Bersama)? Jangankan di bulan puasa, menjalankan PUB pada bulan-bulan biasa pun kita membutuhkan energi yang cukup banyak untuk berfikir. Jadi di bulan puasa ini kita membutuhkan energi ekstra lagi untuk menyelesaikan soal dengan baik.
SMA Negeri 9 Bogor pada tanggal 30 Agustus s/d 04 September 2010 akan melaksanakan Pekan Ulangan Bersama untuk pertama kali di tahun ajaran baru ini. PUB adalah salah satu sarana untuk menilai hasil dari pembelajaran sebelumnya, atau dengan kata lain PUB adalah tes kemampuan siswa pada beberapa pelajaran yang telah dipelajari di beberapa bulan sebelumnya.
Melaksanakan PUB di bulam puasa ini bisa menjadi salah satu tantangan dalam berpuasa, karena dalam menjalankannya membutuhkan kesabaran dan kejujuran. Belum lagi otak kita di tuntut untuk berfikit keras yang terkadang menguras energi. Untuk itu kita harus mempersiapkannya energi yang lebih banyak terutama saat makan sahur.
Sebenarnya puasa bukanlah tantangan yang berarti untuk menjalankan PUB. Jika kita berniat baik pasti akan mudah menjalankannya. Bahkan bulan puasa ini bisa dijadikan kesempatan untuk lebih banyak lagi belejar, diantaranya saat setelah makan sahur sambil menunggu waktu berangkat sekolah.
Intinya di bulan puasa atau tidak jika kita belajar dengan sungguh sungguh dan mempersiapkannya dengan matang. Tentunya kita akan memperoleh hasil yang maksimal sesuai dengan usaha yang telah kita jalankan. Jadi kita tak perlu khawatir apalagi takut jika harus menjalankan PUB di bulan puasa.
By, Nurullia Ulfah Ishedy
Tidak ada komentar:
Posting Komentar